Kegiatan turun langsung ke daerah (turda) dan pendampingan ke jaringan Pendidikan Integral Berbasis Tauhid (PIBT) Hidayatullah Jawa Timur pada tahap kedua ini berlangsung di lima kampus Rayon Bojonegoro, antara lain Gresik, Bojonegoro, Tuban, Jombang, dan Mojokerto selama dua hari (22-23/03/2021).
Diawal materinya, Kadepdik DPW jawa Timur, Ust. Adi Purwanto, M. Pd., mensosialisasikan di setiap kampus Hidayatullah tentang tujuan turda. Adi berharap setiap kampus Hidayatullah yang dikunjungi bisa mendapatkan manfaat besar untuk teman-teman seperjuangan Hidayatullah tercinta.
“Bahwa tujuan dari kegiatan turda ini yang pertama adalah silaturahmi, kedua monitoring lapangan, ketiga melaksanakan pendampingan manajemen, keempat akan melakukan standarisasi, kelima mendapatkan umpan balik”, kuatnya.
Selain itu, lanjut Adi, “Taman kanak-kanak (TK) Hidayatullah juga menjadi perhatian Depdik, karena berdasarkan hasil munas Hidayatullah, Depdik bertanggung jawab pada pengembangan dan expansi TK, jadi akan dilakukan perbaikan disisi manajemennya”, pungkasnya.
Kegiatan turda ini diapresiasi oleh pengurus Hidayatullah daerah setempat diantaranya Ust. Masduki, Ketua Yayasan Hidayatullah Mojokerto.
Masduki, merasa senang dan berharap turda pendidikan terus dilakukan. Karena, lanjut Masduki, turda ini sangat bermanfaat dan turda selama ini yang dilakukan lebih ke organisasi.
“Dengan turda dan pendampingan yang dilakukan Depdik Hidayatullah Jatim ini, sekolah-sekolah bisa berbagi atau sharing lebih mendalam ke tim Departemen Pendidikan tentang arah dan kemajuan lembaga yang diemban”, kata Masduki.
Kegiatan turda ini dirasakan amat syahdu mendalam karena sambutan dan antusiasme pengurus yayasan, pengelola sekolah dan madrasah, serta guru Hidayatullah dari setiap daerah yang dikunjungi begitu luar biasa.